Sunday 26 November 2006

Halal Bihalal Bikers Club 2006

25 - 26 November 2006
Wisma DKI Cipanas

Acara Halal Bi Halal kali ini dikemas dengan acara yang sangat berbeda dengan acara yang diadakan tahun tahun sebelumnya. Dimotori BMW Club Jakarta dan Depok Oud Motor (DOM), acara dilakukan dengan menggandeng Club motor lain dan dilibatkan secara aktif dalam setiap acaranya, tujuannya adalah agar di tahun-tahun mendatang acara serupa dapat diselenggarakan oleh club-club motor lain secara bergantian.

Acara dihadiri oleh 129 peserta yang berasal dari 10 club motor yang dengan tertib dan mengikuti acara sesuai dengan aturan main yang telah disusun oleh panitia. Dalam acara masing-masing club boleh menampilkan kebolehannya, acara menjadi sangat meriah.

Disamping acara halal bihalal, club tidak lupa berbagi dengan mengadakan acara bakti sosial. Kali ini 2 Sekolah Dasar Negeri yang berada di lokasi sekitar acara mendapat bantuan sesuai dengan kebutuhan masing-masing sekolah yang berasal dari kerelaan setiap anggota club untuk berbagi.

Nuansa ini merupakan pertanda bahwa masing-masing club motor telah membuka diri dan menyadari arti kebersamaan di dalam keberagaman ... unity in diversity.

25 November 2006
  1. Foto bersama perwakilan klub yang hadir.
  2. Kebersamaan, makan malam bareng tempat yg sama menu yang sama pula
  3. BMW klasik parkir Berjejer
  4. Ngumpulin uang untuk disumbangkan.
  5. Penyanyi dengan penampilan aduhai yang menggugah selera, menu wajib tapi tidak ada acara lanjutan wet t-shirt
  6. Kata sambutan dari Anfal selaku ketua panitia acara ini.
















26 November 2006
  1. Lexi dengan BSA kebanggaan.
  2. Slow Race, pemenangnya teddy dengan R27 yang stabil dikendarai.
  3. Bermacam motor hadir disini, Jerman, Inggris, Jepang, Amerika semua ada.
  4. Lomba futsal, pake bola plastik gawangnya dari tumpukan sepatu.
  5. Twin IFA kebanggan pak Nana
  6. Tarik tambang, tim BMW Club = Ervien, Pitoy, Randjit, Rohman.















UNITY IN DIVERSITY


Tuesday 22 August 2006

Jakarta - Bukittinggi Tour 2006

15 - 21 Agustus 2006

Acara tour kali ini merupakan gebrakan awal dari pengurus 2006-2009. Tour diikuti oleh 14 motor dan peserta dari keluarga yang mengiringi dengan mobil. Awalnya acara tur kali ini direncanakan akan dikemas sebagai touring wisata yang diharapkan mendapatkan sponsor, tetapi waktu persiapan yang sangat singkat tidak memungkinkan untuk mendapat sponsor. Seperti biaya, biaya turing seluruhnya dibebankan pada masing-masing peserta.

Rute perjalanan adalah lintas tengah sumatera, Lampung-Kotabumi-Muara Enim-Langkat-Solok-Padang Panjang-Bukittinggi PP.

Perjalanan ini diwarnai berbagai cerita unik, seperti sliding di tengah jalan, nyungsep, pecah ban, knalpot copt, dan ... rekor berkendara diatas motor 4 jam tanpa berhenti, tanpa makan, tanpa minum.

(foto-foto menyusul ...)

Sunday 11 June 2006

HUT dan pemilihan pengurus baru Kramat Jati, 11 Juni 2006

Bertempat di kediaman pak Edy di daerah Kramat Jati Jakarta Timur pada tanggal 11 Juni 2006 dilaksanakan selamatan ulang tahun club sekaligus pemilihan pengurus baru.
Anggota yang hadir bisa dibilang sangat banyak pada saat itu, sebab seminggu sebelum acara dilaksanakan panitia telah menyebar undangan melalui SMS dengan tambahan berita bahwa anggota yang tidak hadir dapat ditunjuk sepihak sebagai pengurus dan keputusan tidak dapat diganggu gugat dan peserta yang hadir akan mendapatkan souvenir kaos secara cuma-cuma.
Ternyata SMS dengan gaya seperti itu sukses menghadirkan anggota lintas generasi untuk memberikan suaranya dalam pemilihan pengurus (tepatnya pemilihan ketua, karena yang dipilih cuma ketua).
Dari hasil pemilihan secara voting saat itu, BMW Club Jakarta memiliki ketua baru yaitu Ervien JB melanjutkan kepemimpinan sebelumnya yang dipegang Karmanta. Tidak sia-sia pengorbanan ketua Ervien yang susah payah menyediakan kaos gratis warna abu-abu bertuliskan 25th BMW Club Jakarta.

Photo Galery

Sunday 15 January 2006

Tour Bandungan II 2006

14 - 15 Januari 2006

Kembali BMW Motor Club Jakarta bersama-sama dengan Depok Oud Motor (DOM) untuk kedua kalinya membantu BMCI dalam menyelenggarakan acara Halal Bi Halal dan temu kangen Bikers di Bandungan Ambarawa, Jawa Tengah.
Cukup banyak peserta yang hadir dan acara berlangsung dengan meriah, tetapi tetap menonjolkan kesederhanaan bukan kemewahan.
Sejatinya acara ini akan diadakan secara rutin setiap 2 tahun sekali dengan tujuan hubungan dan tali silaturrahmi dapat terjalin diantara bikers BMW dengan bikers motor lain di wilayah tengah dan timur.

(Foto-foto menyusul ....)
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...