Friday 17 February 2012

BMW R25/3 Gado-Gado

Sejatinya motor ini adalah BMW R25/3. Berhubung motor didapat dalam keadaan sangat tidak lengkap dan kondisi keuangan yang tidak memungkinkan untuk mendapatkan part part orisinil pada saat itu, restorasi dilakukan dengan memasang stok part apa saja yang memungkinkan.
Setelah mendapat kiriman Sok Breker orisinil dari Bro Ruchiyat Bali pada tahun 2007 restorasi dimulai pelan pelan. Ide awal adalah ingin memiliki BMW R25/2 (Banyak yang nyebut BMW kuaci), karena ada stok Handel komplit dan spakbor copotan chang Jiang 750 yang tidak terpakai. Ukuran spakbor bisa dipakai mengingat BMW R25/2 memakai velg ukuran 19" yang sama dengan Chang Jiang 750.
Motor ini punya sejarah yang cukup panjang, pada tahun 90-an pernah menghilang dari pemiliknya sekitar 2 tahun dan diketemukan oleh mekanik club sedang teronggok di bengkel bubut. Setelah diselamatkan, motor kembali terbengkalai dibiarkan terkena panas hujan di bawah pohon jambu.

Sejarah kepemilikan :
Soeharno : Belum diketahui
?? : Belum diketahui - 2005
Benny W. : 2005 - 2007
Hidra S. : 2007 - Sekarang

7 September 2008
Sudah hampir jadi, Ada masalah di girbok.






12 Mei 2009
Servis Berkala






12 Juli 2009
Siap Turing nih.
Mesin belum maksimal, piston kerap kali macet. motor mesti sering dipakai.





16 Agustus 2012
Sok breker depan dicopot. Rencananya motor akan dikembalikan ke kondisi aslinya, setelah beberapa part original BMW R25/3 terkumpul. Yang paling pokok sudah didapat adalah gardan ratio 25/6 dan sok breker depan komplit dan tanki original, dan spakbor depan original servisan.
Spakbor belakang belum dapat juga yang original, terpaksa mesti bikin. Tapi urung dipesan, karena tidak restorasi tidak langsung dikerjakan ... pelan pelan aja sambil cari yang ori.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...